Text
Melihat dengan mata hati: hidup, anugerah, dan fotografi
Buku ini mengungkap bukan hanya hidup dan karyannya yang lahir dari sisi teknis,teori dan visi keindahannya saja, tetapi kontemplasinya tentang hidup dan profesi, yang merupakan kesaksian inspiratif dalam membuka mata hati.
Bagi Darwis Triadi (DT panggilan akrabnya) hidup dan sukses adlah anugrah yang perlu diperjuangkan agar dapat menjadi saluran berkat bagi sesama apapun bentuknya. Hidup Adalah; Suatu tantangan yang harus dihadapi, Suatu perjuangan yang harus dimenangkan, Suatu kesusahan yang harus diatasi, Suatu rahasia yang harus digali, Suatu strategy yang harus dialami, Suatu kegembiraan yang harus disebarkan, Suatu cinta yang harus dinikmati.
Suatu tugas yang harus dilaksanakan, Suatu romantika yang harus dirangkul, Suaturesiko yang harus diambil, Suatu lagu yang harus dinyayikan, Suatu anugrah yang harus dipergunakan, Suatu permainan yqng harusdituntaskan, Suatu impian yang harus diwujudkan, Suatu impian yang harus diwujudkan, Suatu perjalanan yqng harus diselesaikan, Suatu janji yang harus dipenuhi, Suatu keindahan yang harus dikagumi, Suatu pertanyaan yang harus dijawab, Suatu keswmpatan yang harus dipakai, Suatu persoalan yang harus dipecahkan, Suatu kesulitan yang harus dikalahkn, Suatu kekecewaan yang hrus diatasi, dan Suatu rahmat yang harus dipelihara. Tutur DT.
Melalui buku ini kata DT pembaca akan lebih mengenal siapa Darwis Triadi. Tahu mengapa seorang Darwis Triadi dapat menghasilkan karya karya foto yang indah, dan membawanya menjadi fotografer profesional di Indonesia.
Berbicara dunia fotografi yang serba glamor, melalui buku ini, Darwis Triadi ingin berbagi bahwa siapapun bisa meretas kebuntuan hidup sebagaimana yang pernah diialaminya, hingga berhasil menjadi fotografer profesional ternama, berhasil mendirikan sekolah fotografi atas namanya sendiri, sekaligus meneguhkan bahwa tidak ada keberhasilan tanpa kerja keras, keuletan, kegigihan dan disiplin. Semua cita cita hanya bisa diraihbila terus belajar berbagai hal, dimanapun, kepada siapapun.
BPP00000684 | 770.2 DAR m | Badan Penelitian Pengembangan Kemdagri | Tersedia |
BPP00000685 | 770.2 DAR m | Badan Penelitian Pengembangan Kemdagri | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain