Text
Pembangunan berkelanjutan: mencari format politik
Dalam buku yang berjudul Pembangunan Berkelanjutan: Mencari Format Politik, yang diluncurkan oleh Yayasan SPES ini mengulas tentang bagaimana pentingnya sebuah pembangunan berkelanjutan untuk sebuah negara bahkan dunia. Namun, buku ini hanya berfokus untuk melakukan pembangunan berkelanjutan di Indonesia saja. Disini terlihat kesadaran para intelektual Indonesia tentang bagaiman manfaat dari pembangunan berkelanjutan tersebut. Buu ini terdiri dari enam bagian. Pada bagian pertama yang mengulas tentang pembangunan berkelanjutan, keperluan penerapannya di Indonesia yang mana terdiri dari satu bab. Lalu bagian kedua yaitu industrialisasi desa dalam konsepsi pembangunan berkelanjutan, yang terdiri dari bab dua. Bagian ketiga berisi tentang kependudukan dan industrialisasi di Luar Jawa, yang terdiri dari bab tiga dan empat. Bagian keempat adalah desntralisasi dan redistribusi asset, yang mana terdiri dari bab lima dan bab enam. Bagian kelima adalah ekologi, pertumbuhan ekonomi, peranan ilmu dan teknologi, yang mana terdiri dari bab tujuh dan bab delapan. Dan bagian terakhit adalah agenda riset dimana terdiri dari bab sembilan, dan merupakan bab terakhir dalam buku ini.
BPP00003455 | 338.9598 SUW p | Badan Penelitian Pengembangan Kemdagri | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain