Text
Strategi komunikasi untuk sukses menjalin relasi: kiat-kiat mempertajam soft skill anda
Untuk sukses dalam karier dan studi. orang dituntut tidak hanya memiliki kapasitas intelektual dan penguasaan teknis yang memadai. tapi juga kemampuan bersosialisasi dengan lingkungan sekitar. Soft skill adalah istilah yang mencakup kemampuan seseorang memahami aspek psikologis dirinya sendiri dan orang lain. terutama dalam kerangka berinteraksi dengan lingkungan sekitar. Bisa saja seseorang yang tidak memiliki kapasitas soft skill yang memadai mampu menerapkan kemampuan intelektual dalam pekerjaan; tapi cenderung tidak dapat menyesuaikan diri dengan rekan kerja. tidak mampu menjaga perasaan orang lain. dan tidak dapat membuat orang di sekitarnya merasa nyaman. Orang dengan soft skill rendah juga akan cenderung menunjukkan sikap egois dan melakukan sesuatu tanpa mempertimbangkan perasaan serta dampaknya terhadap orang lain. Penguasaan soft skill teramat penting untuk menjamin kesuksesan dalam kehidupan sosial. Tidak hanya di dunia kerja. keterampilan ini juga bermanfaat dalam kehidupan pribadi atau keluarga. Keterampilan ini membantu terjalinnya relasi yang lebih baik dengan anak. orangtua. dan pasangan. Lalu. apa saja yang tercakup dalam soft skill? Bagaimana mengukur kapasitas soft skill? Apa yang dapat kita lakukan untuk meningkatkan kapasitas soft skill? Jawabannya akan dipaparkan secara sistematis dalam buku ini. dilengkapi dengan berbagai contoh kasus yang mudah diikuti.
BPP00000677 | 621.382 END s | Badan Penelitian Pengembangan Kemdagri | Tersedia |
BPP00000678 | 621.382 END s | Badan Penelitian Pengembangan Kemdagri | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain