Text
Gagalnya pembangunan: membaca ulang keruntuhan orde baru
Dalam rangka refleksi 15 tahun reformasi Pusat Kajian Politik (Puskapol) FISIP UI mengadakan acara diskusi dan bedah buku “Gagalnya Pembangunan: Membaca Ulang Keruntuhan Orde Baru” karya Andrinof Chaniago, M.Si (Pengajar Departemen Ilmu Politik UI ) . Acara berlangsung pada Selasa (22/05) bertempat di Auditorium Juwono Sudarsono (AJS) FISIP UI Depok pada pukul 10.00 – 13.00 WIB dan dibuka Sri Budi Eko Wardani, M.Si Direktur Eksekutif Puskapol. Bedah buku ini menghadirkan tiga pembahas yang mengulas isi buku dari perspektif mereka masing-masing. Francisia Ery Seda, Ph.D (Pengajar Departemen Sosiologi UI) berpendapat, buku ini berusaha mengatakan runtuhnya era orde baru adalah karena tidak adanya rencana pembangunan yang direncanakan secara lintas ilmu.
Pada era orde baru yang dianggap paling penting hanyalah masalah ekonomi tanpa adanya pengkajian sosial yang memadai dari kebijakan-kebijakan yang dihasilkan, sehingga rencana pembangunan yang ada pada akhirnya tidak dapat terlaksana dengan baik. Menurutnya, kekurangan yang terlihat dari buku ini adalah tidak adanya solusi yang ditawarkan dari masalah-masalah yang dipaparkan. Menurut Ery Seda yang harus berubah dari rencana pembangunan Indonesia adalah paradigmanya. Paradigma pembangunan yang dibangun harusnya tidak terpaku pada perkembangan ekonomi semata, tetapi juga mempunyai tujuan besar untuk kesejahteraan masyarakat yang didapat dari upaya-upaya mewujudkan keadilan sosial di masyarakat sehingga visi yang baik tersebut tidak berakhir pada tahap wacana semata.
BPP00007057 | 320.9598 AND g | Badan Penelitian Pengembangan Kemdagri | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain