Text
Modal, strategi, dan jaringan: perempuan politisi dalam kandidasi Pilkada langsung
Buku ini merupakan seri ketiga (kajian dilakukan tahun 2017) dari lima tahun kajian (2015-2019) mengenai perempuan pemimpin politik lokal, di Pusat Penelitian Politik LIPI. Latar belakang dibentuknya kajian mengenai perempuan pemimpin politik lokal adalah adanya kesenjangan antara: kenyataan empiris berupa semakin banyaknya perempuan pemimpin politik yang muncul dan mewarnai dinamika politik lokal terutama sejak diperkenalkannya Pilkada langsung tahun 2005 (dengan UU No.32/2004, UU No. 8/2015, dan terakhir UU No. 10/2016), dengan masih sedikitnya kajian yang secara serius menganalisis faktor-faktor empiris di balik kemunculan dan kemenangan perempuan pemimpin politik lokal. Padahal fenomena kemunculan dan kemenangan para perempuan dalam politik lokal ini menandakan adanya perkembangan baru mengenai gender, perempuan, agama, budaya, dan politik lokal di Indonesia, yang tidak boleh dilewatkan dalam analisis besar mengenai perkembangan politik lokal di Indonesia paska Orde Baru. Kajian ini juga didasari oleh pemikiran kritis terhadap kecenderungan pengabaian pengalaman perempuan dalam analisis politik. Maka, dengan menggunakan perspektif gender dalam analisis politik, kajian ini berupaya untuk menghadirkan pemahaman baru dan empiris mengenai faktor-faktor yang berperan penting dalam kemunculan dan kemenangan para perempuan dalam politik lokal. Buku ini secara khusus menyoroti bagaimana pentingnya tahap kandidasi atau pencalonan melalui jalur partai politik, sebagai pintu masuk yang harus dapat ditembus oleh seorang politisi termasuk perempuan untuk maju dalam Pilkada langsung. Melalui penelitian dan analisis mendalam terhadap dua kasus perempuan politisi di Grobogan dan Lampung Timur, buku ini menggarisbawahi pentingnya tiga hal yaitu modal (capital) berupa modal (individu dan sosial), strategi, dan jaringan yang harus dimiliki dan mampu dimainkan oleh perempuan politisi untuk menembus kandidasi dalam Pilkada langsung. Besar harapan kami, buku ini dapat memberikan kontribusi praktis dan akademis untuk menyajikan secara utuh potret perempuan pemimpin politik lokal di Indonesia pasca Orde Baru, sehingga berguna bagi khalayak lokal, regional, dan global. Semoga, kehadiran buku ini dapat membuka wawasan dan pemahaman baru mengenai kontribusi penting perempuan dalam menentukan arah dan mengisi demokratisasi Indonesia. Selamat membaca. Dr. Kurniawati Hastuti Dewi, S.I.P., MA (Hons) Pusat Penelitian Politik LIPI
BPP00003839 | 324.9598 KUR m | Badan Penelitian Pengembangan Kemdagri | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain