Text
Penduduk dan pembangunan ekonomi
Penduduk merupakan salah satu modal dasar pembangunan. Tetapi jumlah
penduduk yang bertambah akan menimbulkan berbagai permasalahan bagi
pembangunan. Permasalahan yang ditimbulkan akibat dari pertambahan penduduk
yang pesat di antaranya masalah ketenagakerjaan, kesempatan kerja yang dikaitkan
dengan peluang ekonomi yang diperoleh. Bertambahnya jumlah penduduk tanpa
diikuti pertumbuhan ekonomi yang baik sudah tentu akan menurunkan angka
pendapatan perkapita masyarakat suatu daerah (Rozi Munir).
Ketenagakerjaan merupakan salah satu permasalahan yang ditimbulkan akibat
pertambahan penduduk yang pesat. Hal ini disebabkan karena semakin bertambahnya
penduduk di suatu daerah akan menimbulkan persaingan dalam mendapatkan
pekerjaan. Keadaan tenaga kerja yang demikian mendorong meningkatnya mobilisasi
di kalangan penduduk. Hal inilah yang akan mendorong masyarakat untuk melakukan
migrasi.
Menurut Rozi Munir dalam buku yang berjudul pengantar Dasar-dasar
Demografi mengatakan bahwa seseorang yang dikatakan Migran adalah mereka yang
melakukan perpindahan penduduk dengan tujuan untuk menetap dari satu tempat
ketempat lain. Untuk dimensi waktu, ukuran yang pasti seseorang dikatakan migran
tidak ada karena sulit menentukan berapa lama seseorang pindah tempat tinggal untuk
dapat dianggap sebagai seorang migrant. Tetapi biasanya defenisi yang ditentukan
dalam sensus penduduk.
BPP00003707 | 330 ROZ p | Badan Penelitian Pengembangan Kemdagri | Tersedia |
BPP00003708 | 330 ROZ p | Badan Penelitian Pengembangan Kemdagri | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain