Text
Bagaimana mencegah KDRT (Kekerasan Dalam Rumah Tangga)
Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) tidak pernah diharapkan terjadi, namun tercatat ada KDRT yang meliputi: fisik, psikis, seksual, dan ekonomi. Dengan perkembangan modernisasi, beragam ideology dan filosofi, maka kasus kekerasan akan mengancam dan makin merebak di keluarga dan masyarakat di masa depan. Kemitrasejajaran yang harmonis antara suami dan isteri, sangat penting karena didasari hak asasi manusia dan demi kemajuan keluarga.
Budaya patriarki yang masih dominan di masyarakat turut mendorong timbulnya KDRT dalam kaitan hubungan gender antara laki-laki dan perempuan, tentu pemicunya ada macam-macam, antara lain terkait dengan ekonomi keluarga baik miskin maupun kaya dan juga terkait kelancaran komunikasi terutama di tahun-tahun pertama pernikahan. KDRT dijumpai pada keluarga berpendidikan tinggi maupun rendah, kaya maupun miskin. Menurut penelitian, komunikasi efektif dan terarah dapat menurunkan kasus KDRT 0,56. Artinya, KDRT dapat dan harus dicegah!
BPP00001453 | 362.83 ERN b | Badan Penelitian Pengembangan Kemdagri | Tersedia |
BPP00001465 | 362.83 ERN b | Badan Penelitian Pengembangan Kemdagri | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain